Rabu, 24 Juli 2013

Kenali Gejala Serangan Jantung

Gejala-Gejala Serangan Jantung - Penyakit jatung merupakan penyakit yang sangat beresiko dan penting dalam menanganinya karena apabila mengalami keterlambatan dalam penanganan penyakit ini sangatlah patal bahkan kemungkinan akan mengakibatkan hal paling buruk yaitu kematian,  Sebuah serangan jantung mungkin dimulai dengan rasa sakit yang tidak jelas, rasa tidak nyaman yang samar atau rasa sesak dibagian tengah dada. Kadang, sebuah serangan jantung hanya menimbulkan rasa tidak nyaman yang ringan sekali sehingga sering disalahartikan sebagai gangguan pencernaan dan di anggap hal sepele oleh sebagian orang.
Pengertian Penyakit jantung adalah terhentinya aliran darah, meskipun hanya sesaat, yang menuju ke jantung, dan mengakibatkan sebagian sel jantung menjadi mati. serangan jantung merupakan puncak bencana dari sebuah proses kerusakan yang berlangsung lama, yang sering melibatkan kejutan-kejutan emosional, kekacauan fisiologis dan kelelahan mental. Tanda-tanda peringatan dini begitu subyektif dan begitu tersamar, sehingga bahkan dokter yang terlatih untuk mengukur segala sesuatu secara obyektif masih bisa mengabaikannya.

gambar penyakit jantung
Gambar serangan Jantung
Cara Mendeteksi serangan jantung adalah ketika harus menjalani pemeriksaan ECG untuk alasan lain yang mungkin tidak berkaitan. Dipihak lain, serangan jantung mungkin menghadirkan rasa nyeri paling buruk yang pernah dialami – rasa sesak yang luar biasa atau rasa terjepit pada dada, tenggorokan atau perut. Bisa juga mengucurkan keringat panas atau dingin, kaki terasa sakit sekali dan rasa ketakutan bahwa ajal sudah mendekat. Juga mungkin merasa lebih nyaman bila duduk dibanding bila berbaring dan mungkin napas begitu sesak sehingga tidak bisa santai. Rasa mual dan pusing bahkan sampai muntah, bahkan yang lebih parah yaitu ketika sampai kolaps dan pingsan.

Jenis Jenis Penyakit Jantung:

  • Penyakit Arteri Koroner
  • Jantung Aritmia
  • Gagal Jantung
  • Penyakit Katup Jantung

Gejala-Gejala Penyakit Jantung:

  1. Mengalami Nyeri dibagian dada : Disebabkan otot tidak mendapatkan cukup darah maka oksigen yang tidak memadai dan hasil metabolisme yang berlebihan menyebabkan kram atau kejang. Angina merupakan perasaan sesak di dada atau perasaan dada diremas-remas, yang timbul jika otot jantung tidak mendapatkan darah yang cukup.
  2. Mengalami Sesak Napas : Gejala yang biasa ditemukan pada gagal jantung. Sesak merupakan akibat dari masuknya cairan ke dalam rongga udara di paru-paru (kongesti pulmoner atau edema pulmoner).
  3. Mengalami Kelelahan atau kepenatan. Disebabkan  jantung tidak efektif memompa, maka aliran darah ke otot selama melakukan aktivitas akan berkurang, menyebabkan penderita merasa lemah dan lelah. Gejala ini seringkali bersifat ringan. Untuk mengatasinya, penderita biasanya mengurangi aktivitasnya secara bertahap atau mengira gejala ini sebagai bagian dari penuaan.
  4. Mengalami Palpitasi yaitu sering meras jantung berdebar-debar
  5. Sering Mengalami Pusing dan terkadang pingsan : Disebabkan Penurunan aliran darah karena denyut atau irama jantung yang abnormal atau karena kemampuan memompa yang buruk, bisa menyebabkan pusing dan pingsan.

Cara Mengobati Penyakit Jantung:

  1. Kulit manggis : yang menjadi salah satu bahan utama obat herbal Ace Maxs ( cara mengobati penyakit jantung) memiliki zat Antioksidan Xanthone yang akan mengeluarkan radikal bebas yang berperan dalam penyumbatan tubuh. Sebagai senyawa anti-stres Antioksidan ini bisa menurunkan kadar stres, menjaga kesehatan kardiovaskuler, melebarkan pembuluh darah dan melancarkan peradaran darah sehingga mengurangi penumpukan lemak yang menjadi penyebab jantung koroner.
  2. Daun Sirsak : Daun sirsak mampu menurunkan tekanan darah tinggi dan menekan aktifitas jantung dan memiliki sifat vasodilator yakni melebarkan pembuluh darah yang tersumbat. “Penelitian Health Sciences Institute diambil berdasarkan kebiasaan hidup suku Indian yang hidup di hutan Amazon. Beberapa bagian dari pohon ini seperti kulit kayu, akar, daun, daging buah dan bijinya, selama berabad-abad menjadi obat bagi suku Indian. Graviola atau sirsak diyakini mampu menyembuhkan sakit jantung, asma, masalah liver (hati) dan rematik.“
  3. Menghentikan Makan makanan yang banyak mengandung kolestrol
  4. Makan makanan yang menurunkan kolestrol
  5. Berkonsultasi Dengan Dokter
Dengan berkosultasi dengan dokter ahli jantung kemungkinan untuk tahap penyembuhan sangatlah penting dan bermanfaat, demikianlah informasi kesehatan mengenai Gejala Serangan Jantung semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar